Apakah Anda pernah memiliki pengalaman sulit menyalakan mobil Anda? Atau apakah ada gambar aki yang muncul di dasbor Anda? Ini merupakan tanda bahwa aki mobil Anda harus diganti. Masa pakai aki maksimum adalah 6 tahun, tetapi jika Anda sering melakukan perjalanan jarak pendek, usia pakai aki bisa menjadi jauh lebih pendek! Karena 33% dari semua masalah mobil berkaitan dengan aki, sangatlah penting bagi Anda untuk mengawasi level aki Anda untuk memastikan Anda tidak terjebak di suatu tempat dengan mobil yang tidak mau menyala.
Pemeriksaan aki gratis
Untuk memastikan Anda tidak terjebak di suatu tempat dengan mobil yang tidak mau menyala, B-Quik menawarkan pemeriksaan aki gratis agar Anda tenang.
Buku garansi
B-Quik menawarkan berbagai macam Aki kering dari Yuasa yang dapat disesuaikan dengan mobil Anda, dan dilengkapi dengan garansi 1 tahun. Garansi ini sangat terjamin dengan pemeriksaan Aki secara gratis setiap 3 bulan di salah satu toko kami.
Produk / Layanan | Jangka waktu / Periode garansi | Ketentuan garansi |
---|---|---|
Aki | 12 Bulan | •Semua aki yang dijual dan dipasang oleh B-Quik bergaransi 12 bulan terhitung sejak tanggal pembuatan faktur pembelian. •“Buku Garansi Aki Yuasa” harus dibawa dan ditunjukkan sebagai bukti pemeriksaan baterai secara berkala setiap kali melakukan pemeriksaan. •Buku garansi ini akan diberikan dan dicap pertama kali pada tanggal pembelian dan mengharuskan pelanggan untuk kembali untuk melakukan pemeriksaan baterai gratis setiap 3 bulan selama setahun. •Garansi ini hanya berlaku untuk aki dan tidak mencakup sistem listrik, alternator, starter, atau komponen listrik lainnya |
•Semua jaminan yang diberikan oleh B-Quik berlaku sejak tanggal pencetakan faktur pembelian kecuali dinyatakan lain; faktur pembelian merupakan jaminan Anda, maka dari itu faktur asli harus dibawa. Ketika klaim dilakukan selama masa garansi, produk akan diganti, dan akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut. •Klaim garansi hanya akan diterima apabila faktur asli ditunjukkan ke store bersama dengan mobil yang tertera di faktur tersebut. •Garansi diberikan apabila terjadi kerusakan yang terjadi akibat cacat produksi atau kesalahan pemasangan oleh B-Quik. Kerusakan yang terjadi akibat pemakaian dan keausan, erosi alami, dan modifikasi produk tidak akan diterima. •Metode yang dilakukan serta jangka waktu yang diperlukan untuk melakukan pemeriksaan apabila kasus tersebut memenuhi syarat atau tidak bervariasi berdasarkan setiap perusahaan manufaktur. •Garansi terhitung sejak tanggal pencetakan faktur pembelian. •Masa garansi didasarkan pada jangka waktu atau jarak tempuh (yang terlebih dahulu). •Jika pelanggan telah memodifikasi pekerjaan yang dilakukan oleh B-Quik di tempat lain tanpa se-izin dari kami, kami tidak akan bertanggung jawab atas biaya yang dikeluarkan. •Jaminan atas produk dan layanan hanya berlaku ketika sistem lengkap dan utuh, tanpa modifikasi atau penggantian apapun.